Karawang, Jawa Barat | Deraphukum.click | Banjir masih merendam permukiman warga di Dusun Tanjung Jaya, tepatnya di RT 14, 15, 16, dan 17, Desa Muara, Kecamatan Cilamaya Wetan, Kabupaten Karawang, pada Kamis (29/1/2026).
Genangan air terlihat masuk hingga ke dalam rumah warga dengan ketinggian bervariasi, mulai dari mata kaki hingga hampir setinggi lutut orang dewasa.
Dari pantauan di lokasi, air banjir menggenangi teras rumah, ruang dapur, hingga ruang keluarga. Perabotan rumah tangga milik warga terpaksa dipindahkan ke tempat yang lebih tinggi agar tidak terendam.

Aktivitas warga pun lumpuh, sebagian hanya bisa bertahan di dalam rumah sambil menunggu air surut.
Salah seorang warga RT 15, Samin (52), mengungkapkan banjir sudah berlangsung sejak dini hari.
“Air masuk ke rumah sejak subuh, barang-barang sudah kami angkat seadanya. Kalau hujan turun lagi, air bisa makin naik,” ujarnya.

Warga RT 16 lainnya, Ibu Yayah, mengatakan banjir seperti ini sudah sering terjadi.
“Kalau air sungai besar, pasti kampung kami kebanjiran. Hampir tiap tahun begini, tapi belum ada solusi permanen,” katanya.
Warga berharap pemerintah desa, kecamatan, serta instansi terkait segera turun langsung ke lokasi untuk melakukan penanganan, baik bantuan darurat maupun langkah jangka panjang guna mengantisipasi banjir yang terus berulang di wilayah Desa Muara, khususnya Dusun Tanjung Jaya.

Hingga berita ini diturunkan, kondisi banjir masih belum surut dan warga diminta tetap waspada terhadap kemungkinan naiknya debit air susulan.
(Budak Angon)

