JAKARTA | Deraphukum.click | Sekretaris Utama Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Tantan Sulistyana, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) yang digelar oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia (Bappenas RI) di Kantor Bapenas RI, Senin, (30/12).
Forum strategis tingkat nasional ini bertujuan guna merumuskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029. Pada forum ini, pemerintah pusat dan daerah bersama-sama menyusun arah kebijakan pembangunan nasional selama lima tahun ke depan berdasarkan visi-misi Presiden terpilih, prioritas nasional, dan sasaran pembangunan yang telah ditetapkan.
Dalam sambutannya, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menekankan pentingnya perencanaan dalam pembangunan nasional. Ia menjelaskan bahwa Indonesia menganut ekonomi Pancasila, yang merupakan perpaduan antara keunggulan pasar bebas dan ekonomi yang direncanakan dengan asas kekeluargaan. Pemerintah tidak hanya bertindak sebagai regulator, tetapi juga sebagai pengelola, pemimpin, dan pelopor yang bertanggung jawab atas kekayaan bangsa.
(Efraim Reinhard)